Titi Kamal Wujudkan Smart Lock Demi Keamanan Rumah

Titi Kamal Wujudkan Smart Lock Demi Keamanan Rumah

PUAN.CO.ID– Kecanggihan teknologi kini memudahkan kehidupan setiap orang, salah satunya adalah untuk menjaga keamanan di rumah lewat pemakaian kunci pintu digital atau smart lock.

Seperti yang dilakukan aktris Titi Kamal di rumah barunya tersebut. Demi mewujudkan rumah impian, Titi menghadirkan konsep smart home dengan konsep berteknologi canggih, di antaranya penggunakan smart lock di pintu rumah.

Istri dari Christian Sugiono ini mengaku saat ini menggunakan smart lock untuk melindungi rumah dan seluruh keluarganya. 

“Aku sudah pakai smart lock dan manfaatnya memang sangat bagus karena lebih praktis dan tentunya sulit diretas dengan smart lock Onassis Ideasphere ini. Jadi faktor keamanannya bagus sekali dan aku puas,” kata Titi Kamal di pembukaan Onassis Ideasphere di Indonesia Design District, PIK 2, Sabtu (27/1).

Pembukaan Onassis Ideasphere di PIK 2

Dalam kesempatan tersebut, Titi juga mencoba beberapa desain terbaru perlengkapan rumah lainnya dengan teknologi canggih, di antaranya ada cermin untuk merias diri yang dilengkapi dengan layar televisi sambil bisa memutar youtube. 

“Ini aku mau banget dipasang di rumah, karena keren banget. Jadi bisa dandan sambil lihat tutorial make up. Yang ada bisa betah nih lama-lama di depan cermin,” ujar brand ambassador Onassis Ideasphere ini.

Perangkat Pintar untuk Hidup Nyaman

Sebagai pilihan tepat untuk kunci pintar dan rumah pintar, Onassis berharap dapat memberikan solusi pintar dan terbaik dalam suasana yang nyaman dan inspiratif. Sehingga pelanggan dapat mendapatkan produk berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup modern.

Untuk Anda yang memiliki impian untuk memasang smart lock tersebut, bisa mencoba langsung di experience center yang mengusung konsep yang menarik dan berbeda untuk berdiskusi dan mendapatkan ide seputar Kunci Pintar dan Rumah Pintar.

Onassis juga telah bergabung bersama perusahaan Global AI (Artificial Intelligence) dan IoT (Internet of Things) untuk menciptakan smart device demi meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. Sehingga berbagai perangkat pintar dapat diatur dengan mudah, nyaman serta aman melalui perangkat pintar seperti smart phone maupun perangkat lain yang terintegrasi dalam ekosistem IoT. 

“Sebagai pemain kunci dalam segmen hardware, Onassis berharap dapat mempertahankan dan meningkatkan pangsa pasar Onassis di segmen middle up,” ungkap Hasan Anny.

Onassis juga memasarkan kategori produk kunci untuk pintu kayu, kaca, dan aluminium. Produk best-selling termasuk door handle, engsel, smart lock, dan smart home. 

Sebagai wujud apresiasi terhadap pelanggan, lanjut Hasan, kami menghadirkan undian nasional bertajuk Pestavaganza dengan grand prize mobil BMW 218 Gran Coupe sebagai bagian dari program kampanye promo nasional. 

Spread the love

Related post