Menkes RI Budi Gunadi Buka Kongres International WOCPM di Bali

Menkes RI Budi Gunadi Buka Kongres International WOCPM di Bali

Dengan disahkannya UU OBL Kesehatan banyak sekali kemajuan dalam bidang kesehatan terjadi dengan cepat terutama implementasi paradigma kesehatan yang terkait dengan program transformasi kesehatan dalam UU yang disahkan baru-baru ini. 

Dimana fokus pemeliharaan kesehatan harus dimulai dari usaha pencegahan atau preventive, regenerative medicine serta terapi modern masa datang yaitu stem cell.

Guna mendukung upaya pemerintah untuk mengembangkan Health Tourism di dalam negeri, maka Presiden World Council for Preventive, Regenerative and Anti-aging Medicine (WOCPM) Prof. dr. Deby Vinski, MSc, PhD bekerja sama dengan Bali Tourism Board dan Bali Medical Tourism Association mengadakan acara The 1 st International Health Conference WOCPM Bali 2023 dengan tema “New Era for Regenerative Medicine & Stem Cells, the Future of Medicine & Global Medical Tourism” yang bertempat di Grand Hyatt Nusa Dua Bali pada 10-12 November 2023 lalu.

Prof. Deby Vinski President of the Conference memilih Bali karena merupakan ikon wisata dunia dengan harapan pengembangan wisata medis di Bali semakin maju agar semua target pembangunan dapat tercapai dan dapat meningkatkan devisa negara. 

“Kongres ini merupakan ajang pertemuan, kajian dan kolaborasi berbagai asosiasi kedokteran di seluruh dunia yang terdiri dari dokter, profesor, dan juga komunitas di bidang kedokteran,” ujar Prof Deby Vinski.

Acara Opening Ceremony di buka dengan tarian Manokrawa yang indah dan kemudian Welcome Remarks dari President of the Conference – Prof. Deby Vinski, Senior Advisor WOCPM – HE. DR. Drs. H. Jusuf Kalla dan Gubernur Bali – Irjen. POI. (Purn.) Drs. Sang Made Mahendra Jaya, M.H. dilanjutkan dengan Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin. 

Lebih dari 74 pakar kesehatan dunia dan puluhan negara termasuk Indonesia hadir dalam kongres ini. Banyak pihak yang mendukung acara ini seperti Kementerian Kesehatan RI, Kementerian BUMN, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Pemerintah Provinsi Kota Kabupaten Bali, World Council for Preventive, Regenerative and Anti-aging Medicine (WOCPM) Paris, World Council of Stem Cell (WOCS) Geneva, World Medical Doctor Association (WMDA), International Society of Dermatologic Surgery (ISDS), EFHRE International University (EIU) Barcelona, Association of Honorary Consuls to Indonesia (AHCI), Perkumpulan Dokter Seluruh Indonesia (PDSI) dimana menjadi scientific afiliation WOCPM dimana PDSI adalah organisasi kedokteran yang mendukung Pemerintah juga Universitas Udayana, RSUP Prof. dr. I.G.N.G. Ngoerah Bali serta bebagai Universitas Iainnya dan Rumah Sakit di Bali dan seluruh Indonesia.

Dokter dari berbagai negara hadir dalam kongres ini seperti Prof. Careen Schroeter, MD, PhD, Prof. Elena Baranova, MD, PhD, HDR, Prof. Dr. Eric Fabiano, MD, PhD, D.D.s, Prof. Dr. Jaime Rodriguez Quintosa, MD, PhD, MSc, MBAHc., Prof. Maria Cristina Alcaraz Puyat, MD, Prof. Miquel Martinez Del Campo, MD, PhD, Prof. Svetlana Trofimova, MD, PhD, Dr. Ibrahim Y. El Achkar, MD, PhD, Dr. Ruhi Cakir, MD, PhD, Prof. dr. Oryngul Narmanova, PH, Dr. Sonia Rahbani, MD, PhD, Dr. Tony Setiobudhi, FRCP, Dr. Ursula Mansson, MD, PhD, Dr. Jahanara F. Khan, MD, PhD, Prof. Carlos Galante saval, RD, MBAHc., Dr. Karmen Wong, MBBS, MRCP, MMed, FAM, Dr. Saumya Shekkar Jamuar, MRCPCH dll.

Serta dokter dalam negeri pun ikut hadir menyukseskan kongres ini seperti Letjen. Prof. Dr. dr. Terawan Agus Putranto, SpRad. (K), dr. Natasha Cinta Vinski, MBA (Ambasador The 1 st IHC), Prof. Laksono Trisnantoro, MSc, PhD dr. Teuku Adifitrian (dr. Tompi), SpBP RE (K), dr. Henry Suhendra, sp.0T (K), Dr. dr. Dollar Sp.KKLP, s.H., M.H., M.M., FIHFAA., FRSPH, dr. Huntal N. Simamora, SpBP, dr. Langga Sintong, SPOT (K), dr. Charles Siagian, Sp.OT (K), dr. Reza Aditya Arpandy, BMedSc, SpS, dr. Marhaen Hardjo, M.Biomed, PhD dan masih banyak lagi.

Dalam kesempatan ini penghargaan yang tinggi dari WOCPM berupa Award kepada Menkes RI Budi Gunadi Sadikin for Outstanding Worldwide Achievements in Preventive, Regenerative, and Anti-Aging Medicine atas prestasi dan terobosan serta Transformasi Kesehatan yang beliau lakukan bukan hanya bagi Indonesia tapi juga berdampak global.

Testimoni yang sangat menarik juga disampaikan oleh Dr. Hj. Oki Setiana Dewi, S.Hum., M.Pd mengenai pengalamannya berjuang untuk kesembuhan ananda Sulaiman anak tercinta yang mengidap Prader Willi Sindromedan ibundanya yang mengidap autoimmune berangsur sehat bugar dan telah berhenti konsumsi obat terapi yang telah 17 tahun dikonsumsi tiap hari.

Acara Welcome Reception pada malam harinya tak kalah meriah karena selain jamuan makan malam, persembahan tari-tarian Bali, juga adanya Candid Fashion Show yang diikuti oleh para faculty yang mengenakan batik khas Indonesia. Para Faculty ternama dari luar negeri merasa sangat senang dan bangga menggunakan batik serta kebaya oleh para speaker wanita.

Prof. Deby menyampaikan bahwa acara kongres ini sesuai permintaan Menkes maupun Menparekraf akan menjadi agenda tahunan rutin WOCPM di Bali Indonesia sebagai platform multidimensi yang memupuk pertukaran ide, mendorong penelitian, inovasi, dan mendorong kolaborasi antar profesional di sektor kesehatan dan pariwisata.

WOCPM International Congress tahun depan akan diadakan pada tanggal 4-6 Oktober 2024 di Westin Resort Nusa Dua Bali, Indonesia dengan mengangkat tema “New Frontiers of Preventive, Regenerative & Stem Cell, The Future World Collaboration of Health Tourism”. 

Dimana akan diadakan juga Stem Cell Certification, nutrigenomic certification dan berbagai pendidikan post graduate serta penerimaan Master Anti aging kolaborasi Universitas International dan Universitas di Indonesia.

Spread the love

Related post